Tugas dari materi presentasi kelompok 8 Narasi, Deskripsi, dan Tulisan yang Baik
1. Sebutkan dan jelaskan unsur-unsur yang diperlukan untuk melengkapi narasi?
Jawab
:
Unsur-unsur
yang diperlukan untuk melengkapi narasi adalah elemen motif, konflik, tema,
amanat, gaya bahasa, sudut penceritaan, alur, dan sebagainya.
2. 2. Jelaskan
satu persatu ciri-ciri tulisan deskripsi?
Jawab
:
1) tulisan
deskripsi menggambarkan atau melukiskan objek atau peristiwa tertentu;
2) tulisan
deskripsi bertujuan untuk menciptakan kesan pada pembaca seolah-olah mereka
sendiri mengalami, menyaksikan, dan atau mendengarkan objek atau peristiwa yang
dilukiskan atau digambarkan oleh penulis;
3) tulisan
deskripsi bersifat objektif karena penulis menggambarkan sesuatu yang
dideskripsikan sebagaimana adanya objek dan atau peristiwa itu;
4) tulisan
deskripsi tampil dalam salah satu dari dua bentuk: sebagaimana adanya objek
atau peristiwa yang dideskripsikan atau sesuai dengan kesan yang dialami oleh
penulis ketika melihat dan atau mendengarkan objek atau peristiwa itu.
3. 3. Sebutkan
dan jelaskan urutan susunan paragraf yang biasa digunakan untuk mengembangkan
tulisan?
Jawab
:
1) Kepadaan,
berarti suatu tulisan dapat menyampaikan pikiran dan atau gagasan yang ingin
disampaikan melalui tulisan itu secara memadai.
2) Keutuhan
tulisan, berarti semua paragraf yang membangun tulisan hanya membahas topik
tunggal.
3) Keurutan,
berarti pengembangan tulisan dengan menggunakan paragraf-paragraf mengikuti
urutan yang jelas.
4) Kepaduan,
maksudnya paragraf-paragraf yang membangun tulisan berkaitan erat antara satu
dan lainnya.
4. 4. Jelaskan
ciri-ciri tulisan narasi!
Jawab
:
1) tulisan
narasi berisi rangkaian peristiwa yang membentuk keutuhan cerita;
2) tulisan
narasi memiliki pelaku yang melaksanakan tindakan-tindakan sehingga terjadilah
peristiwa;
3) tulisan
narasi menyajikan peristiwa berdasarkan urutan waktu kejadiannya;
4) tulisan
narasi dilengkapi dengan motif, latar (tempat, suasana, dan atau sosial), konflik,
tema, amanat, sudut pandang, gaya bahasa khas, dan unsur-unsur lain yang
menghidupkan cerita;
5) tulisan
narasi menyajikan rangkaian peristiwa dari awal sampai akhir, tetapi urutannya
tak harus disajikan secara lurus, boleh dengan sorot balik, melingkar, dan
sebagainya sesuai dengan keperluan cerita dan kemahiran penulisnya;
6) tulisan
narasi ada yang bersifat nonfiktif (materinya berasal dari peristiwa yang
sesungguhnya) dan ada pula yang fiktif (materinya berasal dari imajinasi
penulisnya dan tak ada hubungannya dengan peristiwa nyata, kalau berhubungan
pun hanyalah kebetulan belaka).
5. 5. Sebutkan
dan jelaskan satu persatu contoh tulisan deskripsi!
Jawab
:
Contoh
tulisan deskripsi, antara lain, lukisan suatu daerah wisata, uraian tentang
suatu upacara adat, hasil pengamatan wawancara, laporan pandangan mata dari
suatu pertandingan olahraga, sepak bola misalnya, dan sebagainya. Pokoknya,
semua topik dapat dikembangkan menjadi tulisan deskripsi asalkan tujuannya
untuk melukiskan keadaan atau suatu peristiwa apa adanya kepada pembaca seperti
yang dilihat dan atau didengar oleh penulis.
Komentar
Posting Komentar